Senin, 27 Agustus 2018

HEADLINE NEWS

Tim Panjat Tebing Beri 2 Emas, Total Indonesia Raih 22 Medali Emas

https://www.youtube.com/watch?v=QCEdPrRcoJM
Regu panjat tebing Indonesia Rajiah Salsabilah (kiri) dan Puji Lestari beraksi pada babak kualifikasi speed relay putri Asian Games 2018 di Arena Panjat Tebing Jakabaring, Palembang, Sumatera Selatan, Senin (27/8/2018).
PALEMBANG, KOMPAS.com — Tim panjat tebing putri dan putra Indonesia berhasil meraih medali emas Asian Games 2018, Senin (27/8/2018). Dengan hasil ini, total Indonesia sudah mengoleksi 22 keping medali emas.
Tim putri Indonesia 1 yang terdiri atas Puji Lestari, Aries Susanti Rahayu, dan Rajiah Sallsabillah, serta Fitriyani, berhasil mengalahkan tim panjat tebing China 1.
Khusus untuk Aries Susanti Rahayu, perolehan ini merupakan emas kedua yang diraihnya. Sebelumnya, dia juga meraih emas pada nomor individu kecepatan putri.
Sementara itu, bagi Puji Lestari, medali emas ini melengkapi medali perak yang juga diraih pada nomor individu kecepatan putri.